Macam Tingkatan Kartu Kredit

Mungkin bagi pemilik kartu kredit jenis tingkatan pada kartu kredit adalah sesuatu yang umum. Namun bagi calon pemilik kartu yang baru akan mengajukan kartu kredit, mungkin hal ini belum mereka ketahui, padahal ini justru adalah hal yang penting diketahui sebelum akhirnya memutuskan untuk memilih kartu kredit. Seperti yang kita tahu, di Indonesia berbagai terdapat macam perusahaan penerbit kartu. Namun penyelenggara kegiatan kartu kredit di Dunia sendiri hanya ada dua, yakni VISA dan Mastercard.
jenis tingkatan kartu kredit
Masing-masing perusahaan penerbit tersebut memiliki tingkatan kartu yang terbagi berdasarakan limit dan fasilitas yang ada di dalamnya. Tingkatan kartu tersebut di antaranya:
  • Visa/Mastercard Classic. Memiliki limit Rp5 juta. Umumnya dimiliki oleh mereka yang memiliki gaji sedikit lebih tinggidi atas UMR hingga RP50 juta setahun, asalkan tidak terdaftar dalam black list BI dan memiliki akun bank yang lancar.
  • Visa/Mastercard Gold. Jenis kartu ini sedikit lebih eksklusif, dengan limit yang lebih tinggi hingga 50-100 juta/bulan. Juga tambahan beberapa fitur seperti diskon spesial untuk beberapa merchant. Pemilik kartu ini umumnya memiliki penghasilan Rp5 juta-Rp25 juta/bulan. Fasilitas yang dimiliki antara lain diskon di beberapa merchant dan fasilitas airport lounge.
  • Visa/Mastercard Platinum. Limit kartu ini mencapai Rp75 juta/bulan hingga unlimited, tergantung kemampuan dari pemegang kartu. Biasanya sih, digunakan untuk kepentingan gengsi-gengsian para pekerja yang tidak mau disamakan dengan manajer di bawahnya yang biasanya memiliki kartu gold. Sama seperti Kartu Gold, Kartu kredit Platinum juga memiliki fasilitas airport lounge.
  • Visa Signature. Kartu kredit ini tergolong eksklusif. Umumnya diterbitkan hanya untuk para pengusaha/kalangan profesional papan atas. Limit kartu mulai dari Rp100 juta – unlimited. Fasilitas yang ada mulai dari airport lounge, travel assist, Golf membership, dan sebagainya.
  • Visa Infinite. Kartu kredit ini tidak ditawarkan kepada umum. Memiliki limit mulai dari RP50juta hingga unlimited. Kartu ini hanya ditawarkan khusus kepada nasabah premium bank penerbit kartu tersebut yang memiliki asset di atas 100 ribu USD dalam bentuk tunai.
  • Mastercard World. Kartu ini mirip dengan Visa Infinite, namun tidak jelas seberapa luas cakupan layanannya. Minimum penggunaannya adalah Rp75 juta/tahun, kurang dari itu Anda akan dikenai biaya tahunan/bulanan yang jumlahnya cukup besar.
Semoga berguna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar